 |
KEGIATAN 1 |
Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan baik dan benar!
- Sebutkan 3 cara untuk mengetahui jumlah penduduk suatu negara!
- Jelaskan perbedaan antara sensus de facto dengan de jure!
- Sebutkan 3 faktor yang mempengaruhi pertumbuhan penduduk!
-
Suatu wilayah terdapat bayi lahir sebanyak 5000 jiwa, dari jumlah bayi tersebut yang meninggal 450 jiwa selama 1 tahun. Hitunglah besarnya angka kematian bayi!
- Apakah arti pertumbuhan penduduk alami?
- Apakah arti faktor anti natalitas dan berikan contoh faktor tersebut minimal 2 buah!
- Angka kelahiran 45, apakah makna angka tersebut?
- Suatu negara piramda penduduknya berbentuk limas, apa arti gambar bentuk piramida tersebut?
- Tulislah rumus untuk menghitung kepadatan penduduk agraris (KPA)!
- Faktor-faktor apakah yang digunakan untuk menentukan kualitas sumber daya manusia suatu negara?
Setelah selesai menjawab Tugas 1, silahkan cocokkan jawaban Anda dengan kunci jawaban yang terdapat di bagian akhir modul ini.
Setelah itu hitunglah jawaban yang benar kemudian berilah nilai, dengan pedoman tiap butir soal diberi skor 1 (satu). Apabila nilai Anda 7 ke atas maka dipersilahkan melanjutkan mempelajari materi kegiatan 2.
Sebaliknya bila Anda kurang dari 7 maka diharuskan mempelajari kembali materi pelajaran dalam kegiatan belajar 1.