Pendahuluan

 

Selamat Berjumpa

 

Content on this page requires a newer version of Adobe Flash Player.

Get Adobe Flash player

https://www.youtube.com/watch?v=ripQ9jJnw1c

 

Pada pertemuan ini kita akan membahas materi teks cerita fabel/moral. Apakah kamu pernah membaca teks cerita dengan tokoh binatang. Nah, itulah cerita fabel. Tokoh pada cerita fabel biasanya binatang. Teks cerita fabel tidak hanya mengisahkan kehidupan binatang, tetapi juga mengisahkan kehidupan manusia dengan segala karakternya. Binatang-binatang yang ada pada cerita fabel memiliki karakter seperti manusia. Karakter mereka ada yang baik dan ada juga yang tidak baik. Mereka mempunyai sifat jujur, sopan, pintar, dan senang bersahabat, serta melakukan perbuatan terpuji. Mereka ada juga yang berkarakter licik, culas, sombong, suka menipu, dan ingin menang sendiri. Cerita fabel tidak hanya ditujukan kepada anak-anak, tetapi juga kepada orang dewasa. Setelah membaca dan memahami teks cerita fabel, kamu dapat belajar pada karakter-karakter binatang tersebut. Cerita fabel menjadi salah satu sarana yang potensial dalam menanamkan nilai nilai moral. Kamu dapat belajar dan mencontoh karakter-karakter yang baik dari binatang itu agar kamu memiliki sifat terpuji.
Apa yang akan kamu pelajari pada materi ini? Kamu akan mempelajari struktur dan kaidah teks cerita fabel, yang meliputi orientasi, komplikasi, resolusi, dan koda. Kamu akan menjawab pertanyaan untuk memahami isi teks cerita fabel. Unsur kebahasaan yang mendukung teks cerita fabel, yaitu kata kerja aktif transitif, intransitif, kata sandang si dan sang, serta kata keterangan waktu dan tempat. Kamu juga akan mengerjakan latihan-latihan untuk setiap kompetensi dan tes yang terdiri atas 10 soal pilihan ganda.
Selamat belajar!