Pendahuluan

Kuis

Referensi

 

Rangkuman

 

Setelah mempelajari kegiatan belajar 1 kamu akan mengetahui tentang komoditas dagangan dari kerajaan Ternate dan Tidore dan persaingan yang ditimbulkannya. Maluku adalah daerah penghasil rempah-rempah (pala, cengkeh) yang sangat terkenal bahkan sampai ke Eropa. Itulah komoditi yang menarik orang-orang Eropa dan Asia datang ke Nusantara. Para pedagang itu membawa barang-barangnya dan menukarkannya dengan rempah-rempah. Proses perdagangan ini pada awalnya menguntungkan masyarakat setempat. Namun, dengan berlakunya politik monopoli perdagangan yang dilakukan Spanyol dan Portugis, terjadi kemunduran di berbagai bidang, termasuk kesejahteraan masyarakat.